Akselerasi Ekosistem Startup, Living Lab Ventures Jalin Kemitraan dengan JETRO

Living Lab Ventures x JETRO

Akselerasi Ekosistem Startup, Living Lab Ventures Jalin Kemitraan dengan JETRO (Foto: Istimewa/youngster.id)

youngster.id - Untuk mendukung kemajuan ekosistem startup di Indonesia dan Jepang, Living Lab Ventures (LLV) menjalin kemitraan strategis dengan Japan External Trade Organization (JETRO).

Dalam kemitraan strategis ini, LLV akan menjadi go-to-market partner resmi di BSD City, khususnya bagi startup yang mengikuti program JETRO.

JETRO sendiri merupakan sebuah badan organisasi naungan pemerintah Jepang yang bekerja untuk mempromosikan hubungan perdagangan dan investasi antara Jepang dengan negara-negara lain di dunia.

Pada akhir 2022, survei JETRO menunjukkan sekitar 73% perusahaan Jepang yang ada di Indonesia memproyeksikan adanya profit pada tahun 2023. Bahkan, angka ini lebih tinggi dibandingkan proyeksi di Thailand dan Vietnam. Hal inilah yang membuat banyak perusahaan Jepang berinvestasi di Indonesia.

Kawada Mio, Executive Vice President, JETRO mengatakan, kerja sama ini untuk mendorong inovasi dan pembangunan berkelanjutan melalui kerja sama antara sektor swasta Jepang dan Indonesia.

“Kami sangat senang menjadi bagian dari kolaborasi ini, karena membuka peluang bagi teknologi canggih, model bisnis, dan wirausahawan yang berasal dari Jepang dan Indonesia. Dengan menggabungkan keahlian dan sumber daya, kami yakin dapat membuka kesempatan baru dan menciptakan masa depan yang lebih cerdas serta berkelanjutan,” kata Mio, Jum’at (4/8/2023).

Bagi dunia startup, investor menjadi salah satu elemen penting untuk membangun dan mengembangkan beragam model bisnis. Investor dapat mengucurkan modal hingga miliaran dolar agar para founder bisa merealisasikan idenya dan bersaing di tengah pertumbuhan industri digital di Indonesia yang kian pesat.

Kerja sama antara LLV dan JETRO diharapkan akan mempermudah masuknya jalur investasi dari Jepang ke dalam ekosistem ekonomi digital di Indonesia.

Menurut data dari Startup Ranking per 14 Juni 2023, saat ini Indonesia menduduki peringkat ke-6 sebagai negara dengan tech startup terbanyak di dunia. Jumlahnya mencapai 2.492 startup, bahkan 13 startup di antaranya telah berstatus unicorn.

Mulyawan Gani, Chief Transformation Officer Sinar Mas Land mengatakan, kemitraan strategis dengan JETRO ini sekaligus bentuk komitemen LLV untuk memberikan suntikan dana guna menginkubasi dan mengakselerasi global minded para digital entrepreneurs potensial di Indonesia serta menjangkau jaringan investasi yang lebih luas.

“Ini adalah momen yang luar biasa bagi Living Lab Ventures. Sebagai go-to-market partner, kami berkomitmen untuk mendukung perusahaan teknologi Jepang dalam ekspansi global mereka melalui BSD City sebagai hub yang strategis. Melalui kolaborasi ini, kami berharap dapat menciptakan peluang berharga bagi pengembangan teknologi dan inovasi, serta meningkatkan dampak positif bagi ekonomi digital masyarakat di Indonesia,” papar Mulyawan.

Ditambahkan Bayu Seto, Partner Living Lab Ventures, kerja sama dengan JETRO ini menandai komitmen LLV untuk mendorong inovasi, pertumbuhan berkelanjutan, dan pengembangan proyek-proyek yang memberikan dampak positif bagi masyarakat.

“Sinar Mas Land yakin bahwa kemitraan ini akan membuka peluang baru, memperkuat jaringan global, dan menciptakan solusi berharga dalam mendukung pembangunan ekonomi Indonesia dan Jepang,” kata Bayu.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version