BookMyShow Hadirkan Layanan Pemesanan Karaoke Online

Karan Kheetan COO BookMyShow Indonesia (kedua dari kiri) dan Inul Daratista dari Inul Vista (kedua dari kanan) pada peluncuran BookMyShow Karaoke. (Foto: Stevy Widia/youngster.id)

youngster.id - Bisnis karaoke di Indonesia ternyata memiliki pangsa pasar yang luas. Diperkirakan ada lebih dari 1.000 lokasi karaoke dengan 40 juta pengunjung setiap tahun. Peluang ini ditangkap oleh KTV BookMyShow (BMS) dengan meluncurkan fitur BookMyShow Karaoke.

Karan Kheetan COO BookMyShow Indonesia mengatakan, berdasarkan riset BMS, potensi bisnis karaoke di Indonesia sangatlah besar. Ukuran pasar dari bisnis ini bahkan mencapai US$ 110 juta atau sekitar Rp 1,5 Triliun.

“Melihat itu kami ingin mengembangkan dan membesarkan pasar ini lebih besar lagi. Kami yakin dan optimis BMS Karaoke akan meraih sukses seperti halnya layanan kami di film dan musik,” ucap Karan dalam jumpa pers, Kamis (18/10/2018) di Jakarta.

Menurut dia, latar belakang kehadiran fitur ini karena melihat masalah yang ada dalam bisnis karaoke. Dari sisi masyarkat aadalah mereka harus menunggu lama untuk memesan ruangan karaoke, terutama di akhir pekan. Dan itu tentu mempengaruhi operator karena ada peluang pelanggan hilang. Dan fitur pemesanan karaoke diharpakan menjadi sebagai solusi dari masalah itu.

“Kami membantu, baik pemilik karaoke maupun konsumen, untuk mendapatkan hiburan melalui solusi yang memanfaatkan teknologi ini,” kata Karan lagi. Dia menargetkan, BMS akan membawa lebih dari 500 gerai kearaoke di seluruh Indonesia secara online.

Saat ini pihak penyedia layanan karaoke yang bekerja sama dengan BookMyShow dalam fitur pemesanan online ini, antara lain Inul Vizta, NAV, dan The Voice.

Inul Daratista, Komisaris PT Inul Vizta mengatakan pihaknya menyambut baik kerjasama dengan BMS. “Bisnis karaoke itu bisnis yang dinamis, ada banyak brand baru. Dan itu membuat kami jadi termotivasi untuk menghadirkan layanan terbaik dan terobosan-terobosan baru, termasuk pemesanan karaoke online melalui aplikasi BMS ini,” ucapnya pada kesempatan yang sama.

Menurut dia, dari 93 gerai Inul Vista yang ada sudah 26 gerai di lima kota yang bisa melayani pemesanan melalui BMS. “Kedepan akan terus bertambah sesuai dengan pengembangan aplikasi ini,” ujarnya.

STEVY WIDIA

Exit mobile version