Gaet Pasar Milenial Indihome Luncurkan Indihome Lite

Siti Choiriana Direktur Consumer Service Telkom Indonesia di acara Program Indihome 2020 di Pallas SCBD Jakarta. (Foto: Fahrul Anwar/youngster.id)

youngster.id - IndiHome bisnis fixed broadband PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) semakin menguatkan posisinya sebagai market leader fixed broadband dengan target 8,3 juta pelanggan serta pertumbuhan revenue hingga 20%. Untuk itu, IndiHome terus meningkatkan pelayanan pelanggan, inovasi produk dan juga program menarik terutama bagi kalangan milenial.

Program yang telah diluncurkan tersebut, dikenal dengan nama ‘Indihome Lite’ yaitu produk yang menawarkan konsep berlangganan secara berpasangan untuk dua pelanggan sekaligus dengan harga yang terjangkau dan diperuntukkan bagi kalangan milenial di Indonesia.

“Milenial ini berbeda, dari masyarakat pada umumnya. Mereka terbiasa melakukan pekerjaan dengan cepat. Program IndiHome Lite merupakan salah satu wujud komitmen kami dalam menghadirkan layanan bagi seluruh lapisan masyarakat serta menciptakan digital lifestyle kepada masyarakat Indonesia. Ini juga merupakan salah satu langkah IndiHome dalam menghapus kesenjangan digital di Indonesia,” jelas Siti Choiriana Direktur Consumer Service Telkom Indonesia dalam acara Program Indihome 2020 saat ditemui di Pallas SCBD Jakarta Senin (24/2/2020).

Menurut dia, IndiHome terus bertumbuh sangat pesat dan berhasil mencatatkan jumlah pelanggan mencapai tujuh juta dengan pertumbuhan revenue sebesar 48%. Saat ini, IndiHome juga telah tersedia di 489 dari 514 kota dan kabupaten di Indonesia. Bahkann mengawali tahun 2020,

“Dengan hadirnya program ini, tentunya kami juga konsen ke pasar milenial di daerah tertentu yang nantinya program ini bisa dipakai oleh generasi milenial. Kemudian, apartemen dan kawasan khusus, juga siap kami jajak8 diluar 489 kodya tadi dimana banyak penghuni milenial sehinga semua ini bisa menghadirkan value dan untuk kami memberikannya kepada pelanggan nantinya,” papar perempuan yang akrab disapa Ana itu.

Dia mengungkapkan strategi untuk mencapai target tersebut IndiHome fokus pada penetrasi penjualan IndiHome melalui digital aktivasi yang terintegrasi dengan new platform digital marketing, mengoptimalkan alat produksi yang sudah dan akan dibangun, serta mengemas penjualan IndiHome dengan berbagai gimmick yang menarik seperti IndiHome Semarak Kebahagiaan, IndiHome Wujudkan Rumah Ceria 2020 dan lain sebagainya.

Selain itu, untuk menjaga kualitas layanan IndiHome memiliki standar operasi yang ketat dalam penarikan jaringan fiber secara end to end sampai rumah pelanggan. Untuk segmen apartmen dan premium klaster, IndiHome fokus untuk menggelar secara cepat jaringan fiber ke lokasi tersebut dan menawarkan business model partnership yang baru dan lebih menarik untuk apartmen dan premium klaster.

Dalam menyukseskan targetnya, IndiHome juga terus berinovasi dalam menciptakan produk digital yang lebih kreatif dan sesuai dengan kebutuhan pasar. Kali ini, IndiHome melakukan inovasi produk dengan menciptakan IndiHome Lite, produk yang menawarkan konsep berlangganan secara berpasangan untuk dua pelanggan sekaligus dengan harga yang terjangkau.

“IndiHome selalu mengedepankan kepentingan dari pelanggan dengan terus meningkatkan kualitas pelayanan hingga produknya agar dapat mewujudkan masyarakat digital serta menghapus kesenjangan digital di Indonesia. IndiHome juga berharap dapat selalu menjadi bagian dari langkah keluarga Indonesia untuk terus menjadi bangsa yang maju dan berdaya saing global,” tutup Ana.

FAHRUL ANWAR

Exit mobile version