youngster.id - Pemanfaatan platform teknologi, salah satunya live shopping, adalah salah satu kunci agar UMKM bisa tetap relevan di tengah perkembangan era digital.
Berdasarkan riset Jakpat berjudul ‘E-commerce Trends 2023’ yang berfokus pada tren konsumen pada semester II 2023, sebanyak 87% responden mengaku pernah menonton live shopping dan 77% dari mereka melakukan transaksi melalui fitur tersebut.
Communications Senior Lead Tokopedia and TikTok E-commerce, Rizky Juanita Azuz, mengatakan, Tokopedia dan ShopTokopedia mempermudah pelaku usaha dalam memperluas jangkauan pasar sekaligus meningkatkan penjualan melalui pemanfaatan live shopping.
Menurutnya, pelaku usaha yang melakukan live shopping di ShopTokopedia rata-rata mengalami kenaikan penjualan hampir 7 kali lipat jika dibandingkan dengan penjual lainnya yang belum melakukan live shopping.
“Live shopping mempermudah penjual dalam meningkatkan kunjungan pelanggan dan penjualan. Dengan cara ini, masyarakat dapat memperoleh informasi lebih lengkap mengenai produk yang mereka butuhkan, termasuk berbagai promosi yang ditawarkan,” jelas Rizky, dikutip Sabtu (2/11/2024).
Untuk itu, Rizky memberikan sejumlah tips bagi para pelaku usaha agar bisa meraih lebih banyak pesanan lewat live shopping.
- Buat konten video kreatif sebagai teaser live shopping mendatang
Agar konten video menarik untuk ditonton, buatlah konten yang berhubungan dengan target pasar. Sebelum membuat konten video, pelaku usaha sebaiknya telah mengetahui produk yang akan dijual, memahami target pasar, dan mempertimbangkan konten yang disukai audiensnya. Misalnya menjual produk sepatu perempuan dengan target pasar perempuan dewasa yang telah bekerja. Ide short video yang dibuat bisa mengenai keseharian perempuan muda yang aktif dan sepatu tersebut mendukung keseharian mereka.
Menurut survei MetrixLab (2024), pengguna yang menonton live stream penjual memiliki kemungkinan 2,5 kali lebih tinggi untuk melakukan pembelian.
“Untuk mendapatkan lebih banyak audiens, buatlah live stream teaser yang menginformasikan tentang konten yang akan ditampilkan pada live streaming nanti di ShopTokopedia. Saat menyiapkan konten teaser, sisipkan informasi seputar produk yang akan dijual di sesi live, promosi yang bisa dimanfaatkan, serta jadwal sesi live streaming,” ungkap Rizky.
Agar short video penjual semakin berpeluang menjangkau lebih banyak masyarakat, maka pelaku usaha bisa memberikan narasi yang cocok dan menarik pada video serta menggunakan lagu atau sound yang sedang populer. Untuk menghindari kendala hak cipta, penjual sebaiknya memastikan lagu atau sound yang diinginkan bisa digunakan untuk keperluan promosi.
- Siapkan ruangan dan tim yang mendukung live streaming
Salah satu keunggulan dari live shopping adalah kemampuan untuk menciptakan pengalaman komunikasi yang lebih interaktif dengan calon pembeli. Pelaku usaha disarankan untuk aktif berkomunikasi dengan menanggapi setiap pertanyaan atau komentar dari calon pembeli.
“Untuk menghadirkan sesi live shopping yang seru dan menarik di ShopTokopedia, pastikan ruangan yang digunakan untuk sesi ini mendukung dalam berbagai hal seperti pencahayaan yang maksimal dan latar belakang yang sesuai agar produk yang ditampilkan dapat terlihat jelas oleh audiens. Di samping itu, jika memungkinkan, siapkan tim yang mendukung live streaming seperti host, asisten, moderator, dan customer service agar sesi promosi produk dan interaksi bersama audiens semakin lancar,” saran Rizky.
- Hadirkan suasana live streaming yang interaktif dan informatif
Selama live streaming, penjual disarankan untuk memberikan informasi menarik yang mendorong audiens untuk langsung membeli produk, seperti diskon, produk terlaris, atau produk terbaru dan eksklusif yang hanya tersedia saat live. Berikan juga informasi promo di ShopTokopedia yang membuat belanja online semakin terjangkau, seperti Promo Guncang 11.11 dan kampanye khusus untuk mendukung para pelaku usaha kecantikan, Selalu Jadi Syantik.
“Saat live streaming berlangsung, pastikan juga host dapat membangun suasana yang interaktif agar audiens tertarik untuk mengikuti ajakan untuk memberikan like, komentar, dan share, serta melakukan checkout dan pembayaran untuk produk yang sedang dipromosikan,” kata Rizky.
- Kolaborasi bareng kreator atau affiliator untuk curi perhatian audiens
Untuk menarik perhatian calon pembeli, pertimbangkan bekerja sama dengan kreator untuk mempromosikan produk. Pilihlah kreator konten atau affiliator yang sesuai dengan produk. Kolaborasi dengan kreator dapat memberikan berbagai manfaat, seperti meningkatkan eksposur dan jangkauan penonton melalui followers kreator, serta meningkatkan efisiensi toko dengan biaya yang fleksibel.
“Affiliator sangat berperan besar terhadap penjualan BeCare Detailing. Kami memberikan kebebasan kepada para affiliator untuk membuat konten video dalam mempromosikan produk kami. Kolaborasi bersama affiliator di ShopTokopedia menjadi kontributor terbesar penjualan online kami, yang mencapai 70% dari total penjualan online BeCare Detailing,” ungkap pemilik usaha produk perawatan interior dan eksterior kendaraan BeCare Detailing, Bramstio Setiawan.
BeCare Detailing menjadi salah satu pelaku usaha lokal yang memanfaatkan ShopTokopedia untuk meningkatkan penjualan lewat kolaborasi dengan kreator konten atau affiliator. Usaha produk perawatan interior dan eksterior kendaraan asal Surakarta ini didirikan oleh Bramstio Setiawan ketika lulus kuliah pada 2020 dengan modal awal Rp3 juta saja. Kala itu, Bramstio yang masih berusia 22 tahun memang hobi merawat kendaraan sehingga terinspirasi untuk membuat sendiri produk perawatan kendaraan.
Saat membangun usaha, BeCare Detailing hanya memiliki satu produk yang dijual, lantaran Bramstio masih bekerja dan usahanya sekadar sampingan. Pada awal 2021, Bramstio mulai memanfaatkan ShopTokopedia dan jumlah pesanan terus bertambah. Peningkatan penjualan mendorong semangat Bramstio untuk menciptakan produk lainnya hingga berjumlah 29 produk, termasuk air refresher, pembersih kaca mobil, pembersih AC mobil, hingga pad microfiber.
“Saat ini, rata-rata omzet BeCare Detailing di ShopTokopedia mencapai Rp250 juta setiap bulannya. Penjualan dari para affiliator menjadi kontributor terbesar terhadap usaha BeCare Detailing,” ujar Bramstio. Selain mengandalkan affiliator, BeCare Detailing juga mencoba melakukan live streaming untuk melayani konsultasi dan menjawab pertanyaan dari calon pembeli di ShopTokopedia.
- Hindari langkah-langkah berikut agar live shopping penjual tetap aman dan lancar
Saat menggelar live shopping, penjual sebaiknya tidak menampilkan konten yang dapat melanggar pedoman komunitas serta syarat dan ketentuan yang berlaku di platform, termasuk di ShopTokopedia. Misalnya: sebaiknya menghindari menampilkan anak di bawah umur saat melakukan promosi di live shopping, atau menyampaikan klaim yang terlalu berlebihan.
Selain itu, sebaiknya penjual menghindari melakukan live streaming statis atau tidak bergerak. Maka sebaiknya penjual menyiapkan host saat live shopping agar sesinya lebih interaktif dan dapat menarik perhatian penonton.
“Para pelaku usaha juga dapat memperoleh informasi lebih lengkap mengenai berjualan online di ShopTokopedia melalui ShopTokopedia Academy dan serta Pusat Edukasi Seller untuk berjualan online di Tokopedia,” tutup Rizky.
STEVY WIDIA