Jumat, 14 November 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

Runchise Luncurkan Aplikasi Manajemen Resto dan Raih Pendanaan Awal

21 Oktober 2022
in Headline
Reading Time: 2 mins read
Runchise

Tim Runchise. (Foto: istimewa/youngster.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Bisnis kuliner merupakan salah satu bisnis yang berkembang pesat belakangan ini. Mengutip data dari Badan Pusat Statistik Juni 2022, terdapat sebanyak 11.223 usaha kuliner yang tersebar di seluruh Indonesia pada tahun 2020. Hal ini mendorong Runchise, startup manajemen restoran dan waralaba kuliner hadir di Indonesia.

Startup ini meluncurkan aplikasi online  untuk meningkatkan efisiensi operasional dan profit bagi para pemilik restoran atau franchise khususnya di bidang kuliner. Di saat yang bersamaan, Runchise mengumumkan telah meraih pendanaan tahap awal (seed funding) yang dipimpin oleh East Ventures.

CEO dan Founder Runchise Daniel Witono mengatakan, perkembangan bisnis kuliner dipengaruhi oleh pengelolaan atau sistem manajemen yang baik. “Dengan menggunakan teknologi kami yakin para pengusaha akan bisa meningkatkan profit dan meningkatkan output dari usaha,” kata Daniel dalam keterangan pers, Jumat (21/10/2022).

Baca juga :   Pendanaan East Ventures Terbuka Untuk Sektor Agnostik

Dia menegaskan, Runchise dengan teknologi hadir menjadi solusi bagi pemilik bisnis kuliner, memberi para usaha kuliner solusi yang lengkap dalam satu platform dimana kebutuhan seluruh operational usaha kuliner bisa terpenuhi.

Solusi manajemen yang ditawarkan oleh Runchise terdiri dari tiga produk utama. Pertama, supply chain management yang memudahkan operasional restoran yang memiliki banyak outlet, mulai dari pengaturan dan pengadaan stok, bahan baku, hingga pengaturan akses data perusahaan yang fleksibel.

Kemudian Point of Sales (POS) untuk meningkatkan penjualan dengan operasional transaksi dan pelayanan yang ringkas dan cepat. Ketiga adalah online ordering, untuk menerima pesanan pelanggan langsung dari aplikasi, dengan bantuan layanan pengiriman dari pihak ketiga seperti Grab Express atau Lalamove.

“Runchise juga telah terintegrasi dengan GrabFood dan GoFood, sehingga memudahkan pengusaha kuliner untuk mengatur order online dalam satu platform. Selain itu, Runchise juga menyediakan layanan GrabExpress dan Lalamove untuk membantu pengantaran makanan kepada customer langsung. Di area pembukuan, Runchise juga telah terintegrasi dengan Jurnal sebagai penyedia software akuntansi,” tambah Daniel.

Baca juga :   Raih Dana Segar Fr8Labs Siap Ekspansi di Asia

Selain itu, Runchise akan mengalokasikan dana dari investor untuk menambah talenta dan memperkuat tim, mengembangkan produk, dan inisiatif marketing. “Melalui investasi dan kolaborasi dengan investor, kami akan terus melakukan inovasi dengan menggunakan teknologi untuk meningkatkan performa bisnis food and beverages (F&B) dan menjadi mitra teknologi terpercaya di industri ini,” kata Daniel.

Patner East Ventures Melisa Irene mengatakan, East Ventures telah mengikut perjalanan Daniel sejak membangun Jurnal pada tahun 2015. “Kami percaya perangkat lunak dan solusi end-to-end Runchise akan membantu meningkatkan digitalisasi ekosistem F&B di Indonesia, sebuah sektor menjanjikan yang akan terus berkembang pasca era pandemi,” kata Melisa.

Investor lain yang turut berpartisipasi dalam putaran pendanaan ini, antara lain Genesia Ventures, Arise MDI Ventures, Init6, Prasetya Dwidharma, Alto Partners, dan angel investors.

Baca juga :   Har Har Chicken! Memperoleh Pendanaan dari East Ventures

Sementara itu GP Genesia Ventures Takahiro Suzuki mengatakan, pihaknya antusias mendukung Runchise untuk melakukan digitalisasi kepada para pemangku kepentingan di industri kuliner Indonesia. Dia menilai industri consumer food menjangkau hingga US$50 Milyar, dengan sebagian besar masih dijalankan secara offline.

“Hal ini membuktikan bahwa masih banyak kesempatan untuk berinovasi, digitalisasi dan pertumbuhan di sektor ini. Dengan pengalaman mengoperasionalkan perusahaan yang sedang berkembang dan menjadi founder untuk yang kedua kalinya, kami yakin Daniel beserta tim dapat menangkap peluang tersebut serta membawa progres yang positif bagi industri F&B di Indonesia,” kata Takahiro menambahkan.

 

STEVY WIDIA

Tags: East Venturespendanaan tahap awal (seed funding)Runchisestartup manajemen restoran dan waralaba
Previous Post

Gandeng Mastercard, BCA Digital Luncurkan Kartu Debit Virtual

Next Post

Tingkatkan Kesadaran Daur Ulang, Coca Cola Kembali Gelar Program Recycle Me

Related Posts

Videotto
Headline

East Ventures Beri Pendanaan Tahap Awal ke Startup Singapura Videotto

29 Oktober 2025
0
Climate Impact Innovations Challenge 2025
Headline

East Ventures Umumkan 3 Pemenang Climate Impact Innovations Challenge 2025

14 Oktober 2025
0
kedai Fore Coffee
Headline

Inkubasi Fore Hingga IPO, East Ventures Diakui Punya Keahlian Investasi

22 September 2025
0
Load More
Next Post
Recycle Me 2022

Tingkatkan Kesadaran Daur Ulang, Coca Cola Kembali Gelar Program Recycle Me

Grab Merchant, Layanan B2B dari Grab Untuk UKM

Grab Gandeng i.saku, Jangkau Jutaan Konsumen Pembayaran Digital

Gerakan Nasional Sejuta Surya Atap

Startup Xurya Dapat Tambahan Pendanaan Sebesar Rp510 Miliar dari Perusahaan Raksasa Jepang

Discussion about this post

Recent Updates

Menperin Dorong Gerakan Startup Digital Untuk Generasi Muda

Percepat Transformasi Ekonomi Digital Pemerintah Harus Berkolaborasi Dengan Startup

14 November 2025
Hypernet

Perkuat Keamanan Siber, Hypernet dan Fortinet Kolaborasi Lewat SOC as a Service

14 November 2025
AFTECH x PERBANAS

AFTECH dan PERBANAS Tegaskan Sinergi Bank-Fintech Kunci Perluasan Akses Kredit Nasional

14 November 2025
KOLTIVA x Sugata

Agritech KOLTIVA Dukung Sugata Transformasi Rantai Pasok Kakao

14 November 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
Menperin Dorong Gerakan Startup Digital Untuk Generasi Muda

Percepat Transformasi Ekonomi Digital Pemerintah Harus Berkolaborasi Dengan Startup

14 November 2025
Hypernet

Perkuat Keamanan Siber, Hypernet dan Fortinet Kolaborasi Lewat SOC as a Service

14 November 2025
AFTECH x PERBANAS

AFTECH dan PERBANAS Tegaskan Sinergi Bank-Fintech Kunci Perluasan Akses Kredit Nasional

14 November 2025
KOLTIVA x Sugata

Agritech KOLTIVA Dukung Sugata Transformasi Rantai Pasok Kakao

14 November 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version