Apresiasi Penerapan Pengelolaan Sampah, Waste4Change Gelar Award4Change 2021

Award4Change

PT Wasteforchange Alam Indonesia (Waste4Change) menyelenggarakan ajang penghargaan “Award4Change 2021" (Foto: Istimewa/youngster.id)

youngster.id - Menutup rangkaian acara ulang tahun ke-7, PT Wasteforchange Alam Indonesia (Waste4Change) menyelenggarakan ajang penghargaan “Award4Change 2021” sebagai apresiasi terhadap penerapan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab oleh perusahaan-perusahaan dan institusi pemerintahan.

“Melalui kegiatan Award4Change 2021 ini, kami memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang telah melakukan upaya terbaiknya dalam pengelolaan sampah yang bertanggung jawab. Mulai dari memastikan rantai pasok berjalan optimal di setiap tahap untuk meminimalisir timbulan limbah, penggunaan kemasan ramah lingkungan untuk meningkatkan nilai daur ulang, hingga memastikan mitra dan konsumen turut terlibat dalam pengurangan dan pengelolaan sampah,” kata Mohamad Bijaksana Junerosano, Managing Director Waste4Change, dalam keterangan pers (27/11/2021).

Pria yang akrab disapa Sano ini mengklaim, di usia yang ke-7 ini, Waste4Change telah mengelola sebanyak 8.424 ton sampah. Layanan pengangkutan sampah telah menjangkau 2.828 KK di dua kawasan perumahan serta 68 perusahaan klien di 114 titik lokasi. Waste4Change juga telah menjalankan 227 proyek pendampingan komunitas, riset, dan pelatihan manajemen sampah, dengan total 514.306 orang penerima manfaat langsung yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Itu semua bisa kami capai tidak lain karena dukungan dari klien, mitra, partner, dan para penggiat solusi isu persampahan yang terus berjuang bersama kami,” ucap Sano.

Award4Change adalah acara tahunan yang diadakan oleh Waste4Change sebagai bentuk penghargaan terhadap klien, mitra, dan partner baik dari sektor swasta dan pemerintahan. Ada 10 kategori apresiasi dengan total 27 penerima award yang dibagikan tahun ini, yaitu: Most Zero-Waste to Landfill, Most Reduce-Waste to Landfill, Most Responsible Brand, Local Initiator of the Year, Community Empowerment Project Highlight, Eco-Tourism  Project Highlight, Research Project Highlight, Low-Value Plastic Collection Project Highlight, Best Recycling Partner, Great Collaboration, dan kategori lifetime achievement Waste Warrior.

Pada ajang ini, Waste4Change juga memberikan penghargaan lifetime achievement bagi dua tokoh inspirasi persampahan di Indonesia, yaitu Suparno Jumar sebagai aktivis dari Komunitas Peduli Ciliwung, dan Resa Boenard sebagai Pendiri dari The BGBJ, yang aktif memberikan edukasi manajemen sampah dan keterampilan bahasa bagi anak-anak yang tinggal di sekitar TPST Bantar Gebang.

“Saya berharap ajang ini dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi pelaku bisnis dan institusi lainnya untuk turut menerapkan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab. Saya dan jajaran manajemen Waste4Change juga berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab, serta aktif membuka kesempatan kolaborasi dengan berbagai pihak guna mendukung terwujudnya Indonesia yang bersih dan bebas sampah,” ucap Sano menutup perhelatan Award4Change 2021.

 

Daftar Penerima Penghargaan Award4Change 2021

Most Zero-Waste to Landfill

DBS Indonesia – Cabang Jakarta (PT Bank DBS Indonesia) IKEA Alam Sutera (PT Hero Supermarket, Tbk.)

Unilever Head Office (PT Unilever Indonesia, Tbk.) Danone Head Office (PT Tirta Investama)

Potato Head – Threebuns + Kaum (PT Tiga Roti Perdana)

Kantor Pusat Kementerian Keuangan RI Kantor Pusat Kementerian PUPR RI

Most Reduce-Waste to Landfill

Goethe Institut

British Embassy Jakarta

Kyo Coffee (PT Mata Segar Jiwa Segar) Wisma Barito (PT Griya Idola)

Kantor Pusat Kementerian ESDM RI

Most Responsible Brand

The Body Shop (PT Monica Hijau Lestari)

IKEA Central Fulfillment Unit (PT IKEA Indonesia) Young Living (PT Young Living Indonesia)

PT Rouse Consulting International

Local Initiator of the Year

Audrey Bernanda (Co-Founder Ecaps Cafe)

Community Empowerment Project Highlight

InspirACTion (PT Tetra Pak Indonesia)

Eco-Tourism Project Highlight

Fishing for Litter (GiZ Indonesia)

Research Project Highlight

Study of Food Loss and Waste in Indonesia 2021 (Direktorat Lingkungan Hidup, Kementerian PPN/Bappenas)

Monitoring Sampah Sungai (The Ocean Cleanup)

Low-Value Plastic Collection Project Highlight

RePurpose Global PT Nestle Indonesia

Best Recycling Partner

Daya Selaras Group

Great Collaboration

Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bogor Pemerintah Kota Bekasi

 

FAHRUL ANWAR

Exit mobile version