Pemerintah Siapkan Domain Gratis Bagi 1 Juta UKM

Azhar Hasyim (batik) Direktur E-Business Kementerian Komunikasi dan Informatika RI. (Foto: Kominfo/Youngsters.id)

youngster.id - Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia terus mendorong UKM beralih ke digital dan online. Pemerintah bahkan akan membuatkan situs, domain dan hosting gratis selama satu tahun kepada satu juta UKM hingga tahun 2018.

“Kami ingin mendorong UKM khususnya yang memiliki produk, dengan memberikan dan membuatkan website secara gratis, memberikan domain secara gratis, dan hosting secara gratis selama satu tahun. Domain gratis ini akan diberikan selama setahun. Setelah itu diharapkan mereka sudah bisa mandiri untuk menjalankan usahanya secara online,” kata Azhar Hasyim Direktur E-Business Kementerian Komunikasi dan Informatika RI pada perhelatan fase Ignition Gerakan Nasional 1000 Startup Digital yang digelar Minggu (28/8/2016) di kampus Universitas Indonesia Depok, Jawa Barat.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI menargetkan untuk dapat memberikan domain gratis tersebut kepada satu juta UKM hingga tahun 2018, dengan jumlah domain yang diberikan pada tahun 2016 sebanyak 350.000 domain, untuk tahun 2017 sebanyak 350.000 domain, dan sebanyak 300.000 domain di 2018.

Tidak hanya pemberian domain gratis, Kemenkominfo juga menyiapkan pendampingan bagi UKM untuk dapat mengoperasionalkan situs melalui tim khusus. Di setiap daerah, Kemenkominfo menyiapkan sebanyak 10 hingga 12 anggota yang memahami proses perekrutan masyarakat di sekitar, yang dinilai memahami TI.

Sebelumnya, jelas Azhar, Kemenkominfo pernah melakukan studi yang menyebut pemanfaatan teknologi dapat meningkatkan pendapatan UKM sebesar tiga hingga empat kali lipat.

Hingga saat ini, Azhar menyebut, terdapat 11 provinsi yang menjadi target utama dari program ini, dengan empat di antaranya telah menjalankan program tersebut. Keempat provinsi tersebut antara lain Jawa Barat, Yogyakarta, Jawa Timur dan Jawa Tengah. Azhar juga menyebut akan segera menerapkan program ini di daerah lainnya. Ia berharap melalui pemanfaatan teknologi, UKM dapat memperoleh keuntungan dan pendapatan yang lebih baik.

 


RADEN DIBI IRNAWAN

Editor : Stevy Widia

Exit mobile version