youngster.id - Platform konten audio streaming lokal Noice diumumkan sebagai salah satu aplikasi lokal terkemuka dalam kampanye ‘Rayakan Indonesia Maju: Aplikasi Lokal Kebanggaan #MadeinIndonesia’ yang digagas oleh Google Play.
Rado Ardian, CEO Noice mengatakan, pengakuan itu tentunya semakin mendukung komitmen Noice sebagai platform lokal yang fokus untuk mengembangkan ekosistem konten audio di Indonesia yang berkualitas, kreatif serta relevan dengan mengangkat kelokalan khas Tanah Air.
“Tentunya penghargaan dari Google Play sebagai Aplikasi Lokal Kebanggaan #MadeinIndonesia ini merupakan suatu apresiasi besar bagi kami sebagai platform konten yang senantiasa mengusung kelokalan Indonesia lewat konten ataupun dukungan yang kami berikan bagi para kreator. Hal ini juga semakin mendorong kami untuk selalu berinovasi menghadirkan konten berkualitas dan menghubungkan para pendengar dengan konten-konten tersebut untuk menemani dalam screenless moments mereka setiap harinya.” kata Rado, dikutip Senin (21/8/2023).
Menurutnya, sejak awal Noice telah fokus menghadirkan beragam konten bercita rasa lokal lewat berbagai multi-vertikal seperti podcast, live audio, audioseries, radio, hingga audiobook.
Saat ini Noice telah memiliki lebih dari 600 konten original dan eksklusif dalam berbagai genre mulai dari komedi, horror, hobi, religi, entertainment, bisnis, parenting, dan banyak lainnya. Konten-konten tersebut telah didengarkan oleh lebih dari 5 juta pengguna yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia serta meraih lebih dari 2,5 miliar menit streaming times hingga saat ini.
Noice juga telah dilengkapi fitur tambahan seperti video podcast, video livestream dan virtual gifting untuk memberikan pengalaman yang menyeluruh bagi pengguna saat mendengarkan konten di aplikasi Noice.
Tidak hanya mencatat pertumbuhan positif dari sisi pengguna, Noice juga aktif merangkul para konten kreator berbakat dari berbagai daerah di Indonesia untuk menghadirkan karya mereka di aplikasi Noice. Berbagai dukungan diberikan oleh Noice untuk memotivasi para kreator tersebut agar terus tumbuh dan mengembangkan karya mereka seperti dukungan produksi, promosi, hingga monetisasi. Hingga saat ini, sudah ada hampir 5,000 user generated contents (UGC) yang bisa didengarkan di Noice.
Sebagai bagian dari ekosistem Mahaka Radio Integra (MARI), Direktur Utama MARI, Adrian Syarkawi mengatakan, pengakuan dari Google Play ini tentunya akan semakin memperkuat posisi Noice untuk memimpin industri konten audio di Indonesia khususnya podcast dengan berbagai konten lokal terlengkap yang ada di dalamnya.
“Noice akan terus berinovasi dan berkreasi untuk menarik lebih banyak pendengar dan menunjukan dedikasi untuk mengangkat lanskap konten audio dan podcast di Tanah Air,” kata Adrian.
HENNI S.
Discussion about this post