youngster.id - Game mobile telah menjadi tren di kalangan anak muda masa kini. Mereka tak sekadar bermain game tetapi menginginkan performa yang handal. Untuk mendukung hal itu, Qualcomm meluncurkan Snapdragon 855. Seri ini diklaim memiliki performa yang handal untuk bermain game.
“Saat ini merupakan eranya game mobile. Karenanya, Qualcomm Elite Gaming hadir di Snapdragon 855 untuk menawarkan pengalaman gaming terbaru,” ungkap Leilani DeLeon Director Mobile Gaming & XR Product Marketing Qualcomm Technologies Inc dalam keterangan resmi, Jumat (7/12/2018).
Dia memaparkan, teknologi pada produk ini memungkinkan GPU Adreno 640 untuk melakukan physically based rendering (PBR). Dengan cara ini, performa saat bermain game dapat meningkat 20%.
Tidak hanya itu, game dengan spesifikasi tinggi dijamin tetap berjalan mulus di Snapdragon 855. Sebab, chipset ini dibekali algoritma khusus yang dirancang untuk mengurangi dropped frameslebih dari 90%.
Snapdragon Elie Gaming juga menghadirkan pengalaman bermain gim yang lebih baik secara visual. Alasannya, teknologi ini mampu menampilkan complex cinematic color grading, depth of field, filmic tone-mapping, hingga HDR.
Ada pula peningkatan dari sisi latensi yang lebih rendah karena dukungan jaringan 5G, Wi-Fi berbasis 11ay 60GHz, hingga perbaikan algoritma untuk mengurangi latensi di standar 802.11.
Beberapa fitur yang juga dibenamkan di Snapdragon Elite Gaming adalah game junk reducer, game anti-cheat extensions, game fast loader, game Q-sync, hingga keluar ke TV hingga resolusi 4K.
STEVY WIDIA
Discussion about this post