youngster.id - Digitalisasi penting diimplementasikan pada sektor keuangan karena sekarang masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan layanan/fasilitas perbankan lengkap. Di sinilah peran teknologi finansial (fintech) menjadi krusial untuk mengatasi kesenjangan itu.
Oleh karena itu, memasuki tahun 2022 fintech lending Investree memfokuskan dukungannya terhadap kemajuan dan pertumbuhan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Indonesia dengan menyediakan pembiayaan berbasis rantai pasok yang mudah dan cepat, sehingga para pelaku UKM dapat menjalankan usahanya secara lebih efisien sekaligus menggerakkan roda perekonomian nasional.
“Saat ini kita lihat pandemi di Indonesia sudah mulai terkendali, harapannya ke depan lebih baik lagi. Investree rasa inilah waktu yang tepat untuk lebih menguatkan dukungan pembiayaan bagi pelaku UKM serta mewujudkan sejumlah rencana kerja yang komprehensif dalam rangka meningkatkan inklusi keuangan. Tahun 2022, saatnya Investree merealisasikan #KolaborasiuntukTumbuh,” ujar Co-Founder & CEO Investree, Adrian Gunadi, dalam keterangannya, Kamis (20/1/2022).
#KolaborasiuntukTumbuh merupakan kampanye payung yang akan diusung oleh Investree sepanjang 2022. Dengan mengacu pada semangat tersebut, Investree berkomitmen untuk memperbanyak sekaligus memperkuat kerja sama dengan deretan rekanan baik yang baru maupun sudah ada dalam rangka memberikan produk dan layanan terbaik bagi pelaku UKM (borrower) dan masyarakat pencari alternatif pendanaan (lender) di Indonesia. Sedikit menilik ke belakang, pada 2021, Investree mampu mencapai sejumlah tonggak pencapaian yang luar biasa.
“Enam tahun perjalanan Investree cukup mengajarkan bahwa kami sanggup bertumbuh melalui kemitraan sinergis dengan berbagai rekanan yang mana hal itu juga berkontribusi positif terhadap perkembangan ekosistem keuangan digital. Bertepatan dengan diselenggarakannya G20 ini, Investree ingin memberikan sumbangsih nyata bagi peningkatan inklusi dan literasi finansial di Tanah Air melalui penyaluran pembiayaan mudah dan cepat, solusi bisnis digital yang bisnis menjadikan bisnis lebih produktif, serta penyediaan alternatif pendanaan. Semuanya di bawah payung #KolaborasiuntukTumbuh. Sebab itu, kami mengundang organisasi/institusi/lembaga maupun individu siapa saja untuk bergabung dalam ekosistem Investree baik sebagai borrower, lender, maupun rekanan. Karena Investree percaya, bersama kita dapat tumbuh lebih kuat, lebih solid meningkatkan inklusi keuangan,” tutup Adrian.
STEVY WIDIA
Discussion about this post