youngster.id - LinkedIn menerbitkan LinkedIn Power Profiles. Ini merupakan wadah bagi LinkedIn untuk menginformasikan sosok yang paling banyak dilihat oleh para penggunanya dalam suatu negara. Daftar pada tahun ini menandai kemunculannya untuk pertama kali di Indonesia.
LinkedIn Power Profiles meliputi sejumlah individu penting, mulai dari CEO, founder startup, direktur, hingga figur rekrutmen SDM yang paling banyak dilihat di LinkedIn.
Dalam daftar tersebut, LinkedIn sedikitnya mengumpulkan tiga puluh nama individu penting dari dunia industri dan bisnis Indonesia. Daftar tersebut terbagi dalam empat kategori, meliputi Top Leaders, Marketing & Advertising, Under 30, dan Human Resources.
Untuk kategori Top Leaders, CEO Bukalapak Achmad Zaky dan CEO GO-JEK Nadiem Makariem menjadi beberapa nama yang masuk dalam kategori tersebut. Keduanya diikuti dengan deretan nama lain yang terkenal di dunia startup, seperti William Tanuwijaya (Tokopedia), Albert Lucius (KUDO), dan Hadi Wenas (MatahariMall).
Menariknya lagi, kategori Top Leaders juga diisi oleh Ongki Kurniawan, Managing Director GrabPay Indonesia, yang beberapa waktu lalu mundur dari LINE Indonesia, serta Daniel Tumiwa, Founder Asosiasi E-commerce Indonesia (idEA) yang pada tahun 2015 lalu juga sempat mengisi posisi CEO Grup OLX hingga Mei 2017.
Selain di kategori Top Leaders, deretan nama figur yang sering muncul dalam perkembangan startup teknologi tanah air juga mengisi kategori entrepreneur muda Under 30. Beberapa nama seperti Irzan Raditya (Founder sekaligus CEO Kata.ai), Stanislaus Tandelilin (Founder Salestock), Yunita Anggraeni (Co-founder Geekhunter), Dayu Dara Permata (Vice President GO-JEK), dan Benny Fajarai (Qlapa) juga masuk dalam kategori tersebut.
Di luar kedua kategori tadi, beberapa nama lain yang turut menjadi sorotan LinkedIn Power Profiles 2017 adalah Shinta “Bubu” Dhanuwardoyo (Entrepreneur dan Angel Investor yang berkecimpung di ranah startup), Henry Manampiring (Client Partner Facebook Indonesia), Piotr Jakubowski (CMO GO-JEK), dan Aulia Halimatussadiah (Co-founder dari platform media digital Zetta Media).
STEVY WIDIA