youngster.id - Startup Aruvana menjadi salah satu wakil Indonesia di festival industri teknologi dan kreatif South by Southwest (SXSW) 2023 di Austin, Texas, Amerika Serikat. Di ajang bergengsi ini, startup asal Yogyakarta ini memperkenalkan VINERA, pengaplikasian teknologi VR untuk membantu pelatihan bagi penderita stroke.
CEO Aruvana Indra Haryadi menuturkan, di ajang tersebtu Aruvana memperkenalkan fitur andalan VINERA yang terletak pada VanaMotion, yaitu motion hand tracking yang dapat digunakan oleh pengguna untuk berinteraksi dengan dunia virtual secara langsung dan menjalankan sendiri perangkat VR dengan lebih mudah tanpa controller dari headset VR.
“Pengalaman mengikuti SXSW tahun ini membuat Aruvana menemukan besarnya potensi pengaplikasian dan pengembangan teknologi VR untuk terapi kesehatan di pasar global. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh Aruvana untuk memperluas jaringan dan membangun relasi dengan perusahaan berskala global yang fokus pada pengembangan solusi teknologi imersif di berbagai bidang industri,” kata Indra dalam keterangan pers, Jumat (24/3/2023).
Selain itu, Aruvana telah melakukan benchmarking dan studi banding dengan 20 perusahaan VR global lain yang turut hadir. Hasilnya, Indra meyakini bahwa solusi yang dihadirkan Aruvana mampu berkompetisi dengan produk layanan lainnya secara global, apalagi dengan support dan fasilitas yang diberikan oleh pemerintah.
“Keikutsertaan Aruvana pada SXSW 2023 merupakan kesempatan emas yang diharapkan dapat meningkatkan peluang baru terkait sektor industri kreatif Indonesia. Kami berharap dapat terus menjalin sinergi yang berkesinambungan antara startup lokal dan pemerintah, dengan tujuan meningkatkan daya saing produk Indonesia di kancah global,” ujar Indra.
Berdasarkan data Precedence Research, pasar metaverse global khususnya untuk bidang kesehatan sendiri mencapai US$8,9 miliar pada tahun 2022 dan diperkirakan akan mencapai sekitar US$72,10 miliar pada tahun 2030. Hal ini memperkuat optimisme Aruvana untuk meningkatkan pengaplikasian metaverse di bidang kesehatan yang berdampak positif bagi Indonesia.
SXSW merupakan ajang bergengsi tempat berkumpulnya para pelaku industri kreatif global khususnya yang berfokus pada teknologi, film, musik, pendidikan, dan budaya. Aruvana dan sembilan delegasi lainnya berkesempatan menampilkan produk inovatif karya anak bangsa pada sesi pameran bertema “Creative Industries Expo” di Austin Convention Center.
“Kami sangat senang bertemu dengan para inovator lainnya dari seluruh dunia untuk dapat saling berbagi pengetahuan agar teknologi yang diciptakan dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat. Secara umum, teknologi yang dikembangkan Aruvana telah berada pada peringkat di atas rata-rata,” pungkas Stanislaus Tandelilin, Co-Founder Aruvana.
Keikutsertaan Indonesia pada kegiatan tersebut merupakan inisiasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI dan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta, bekerja sama dengan 10 startup lokal Indonesia yang secara resmi terpilih melalui seleksi ketat untuk dapat memperkenalkan produk teknologi dan kreatif lokal Indonesia pada dunia dengan mempertemukan ribuan inovator lainnya dari seluruh dunia.
STEVY WIDIA
Discussion about this post