youngster.id - OLX dan Elevenia, dua e-commerce dengan model bisnis berbeda, bersinergi lewat program #UpgradeJadiHepi.
Program yang berlangsung sejak 13 Juni 2016 sampai 25 Juli 2016 ini bermaksud untuk meningkatkan trafik maupun transaksi di kedua belah pihak. Caranya, setiap pengguna yang menggunakan fitur premium di OLX akan mendapatkan voucher diskon belanja di Elevenia sebesar Rp 150.000.
“E-commerce di Indonesia banyak yang tidak konsisten memilih model bisnis. Lebih baik sederhana saja, daripada banyak kompetitornya. Kami akan konsisten dengan C2C exchange dan Elevenia dengan marketplacenya,” kata Daniel Tumiwa, Chief Executive Officer OLX Indonesia belum lama ini di Jakarta.
“Kami tidak akan masuk ke penjualan barang bekas seperti OLX, makanya kami kerja sama dengan OLX,” tambah Madeleine Ong De Guzman, Vice President Marketing Elevenia
Promosi ini memanfaatkan perilaku konsumen menjelang Ramadan. Biasanya sebelum Ramadan, masyarakat menjual barang miliknya untuk di-upgrade jadi barang baru. Umumnya, handphone yang sekarang dimiliki dijual supaya uangnya bisa digunakan untuk membeli yang baru.
David Alexander, Head of Business Development OLX Indonesia menjelaskan, OLX sebagai situs iklan baris mengambil peran dimana penjual bisa menjual barang bekasnya dengan fitur premium OLX. Kemudian, dengan voucher yang diperoleh, mereka bisa berbelanja barang baru di marketplace di Elevenia.
Keuntungan bagi OLX, program ini bisa mendongkrak jumlah penjual premium yang masih belum banyak. Saat ini jumlahnya baru 5% dari total 4 juta iklan yang tayang di OLX tiap bulannya.
Tidak hanya meningkatkan pengguna premium, jumlah transaksi secara keseluruhan pun diharapkan ikut meningkat. “Target kami jumlah transaksinya naik 30% selama bulan Ramadan,” kata David.
Fitur premium yang dimiliki OLX mempercepat masa penjualan. Dengan kesempatan tayang paling atas selama sepekan, barang bisa terjual empat kali lebih cepat dibanding yang freemium.
Sementara, bagi Elevenia dengan adanya program ini tidak hanya meningkatkan jumlah transaksi tapi juga bisa membantu meningkatkan trafik situs.
“Kalau dari kami, keuntungannya didapat dari new buyer dan memperluas channel penjualan kami,” kata Madeleine.
Program ini diharapkan membantu Elevenia mencapai target sepanjang Ramadan. “Ramadan kali ini kami perkirakan jumlah transaksinya dan trafik jadi double dibanding bulan biasanya,” jelas Madeleine.
Kerja sama ini didorong oleh keterbatasan keduanya. Sebagai situs iklan baris yang sudah memiliki trafik tinggi, sulit bagi OLX untuk meningatkan lagi trafiknya. Demikian juga Elevenia yang kesulitan berkompetisi dengan marketplace sejenis.
“OLX sudah masuk monetisasi dan mereka mulai berupaya meningkatkan pendapatan. Sebagai e-commerce nomor satu, mereka sudah mendapatkan cukup banyak pelanggan. Sedangkan pasar kami tidak terlalu besar karena sudah terlalu banyak pemain marketplace,” kata James Lee, Chief Executive Officer Elevenia.
James mengatakan, di tengah persaingan e-commerce, tidak bisa semua pemain bisa bertahan. Makanya perlu ada kerja sama antar pemain.“Dengan model bisnis dan profil konsumen yang berbeda, kami bisa bersinergi,” ujarnya.
STEVY WIDIA
Discussion about this post