Unilever Indonesia Dan Shopee Ajak Konsumen Pilih Produk Ramah Lingkungan

Unilever Foundry 30 SEAA

Peserta program Unilever Foundry 30 SEAA. (Foto: Istimewa/Youngster.id)

youngster.id - Riset dari Kantar menunjukkan bahwa jumlah konsumen yang lebih peduli terhadap produk ramah lingkungan di Indonesia meningkat 112% dari 2019 ke 2020. Konsumen Indonesia juga kian menyadari pentingnya mempraktikkan gaya hidup yang lebih ramah lingkungan.

Hasil riset menunjukkan, 86% responden mulai mengadopsi kebiasaan ramah lingkungan dalam kehidupan sehari-hari, dan 74% memilih brand yang memiliki kepedulian sosial . Hal ini mendorong Unilever dan Shopee berkolaborasi untuk berbagi peran dalam mempromosikan perilaku ramah lingkungan kepada konsumen Indonesia.

Kevin Stefano, Head of Homecare Ecommerce Unilever Indonesia mengatakan, pihaknya mengajak keterlibatan masyarakat untuk tidak lagi sekedar eco-concerned atau memiliki kepedulian terhadap lingkungan, tapi menjadi eco-active yang aktif melakukan aksi nyata dengan tindakan ramah lingkungan.

“Untuk itu kami bermitra dengan Shopee melalui inisiatif ‘Rumah Bersih, Indonesia Lestari’ untuk mengedukasi konsumen Indonesia agar semakin cerdas dan bijak dalam mendorong perubahan positif untuk lingkungan kita,” kata Kevin pada jumpa pers virtual, Kamis (10/6/2021).

Dia menjelaskan ada empat hal dalam memilih produk. Pertama,  sumber bahan baku, apakah bahan baku yang digunakan dalam produk tersebut berasal dari sumber yang bertanggung jawab manfaat sosial. Kedua, apakah produknya memberikan manfaat sosial atau manfaat kepada masyarakat. Ketiga, apakah produknya memiliki upaya pelestarian lingkungan. Keempat,  apakah produknya memiliki purpose atau tujuan mulia.

“Inisiatif ini sejalan dengan komitmen besar Unilever untuk  menciptakan masa depan yang bersih dan lestari,” ujar Kevin.

Hal senada juga disampaikan Head of FMCG Shopee Indonesia Putri Lukman. Dia   menambahkan, perubahan yang sesungguhnya hanya bisa terjadi melalui kolaborasi. Apalagi portfolio produk home care Unilever di Indonesia adalah yang kedua terbesar di seluruh dunia. Sementara Shopee juga merupakan platform e-commerce yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia.

“Kami memanfaatkan teknologi, platform dan jangkauan luas yang kami miliki, kami berupaya untuk mendorong dan mengedukasi konsumen untuk membuat dampak positif terhadap lingkungan yang lebih bersih, salah satunya melalui always-on campaign page ‘Rumah Bersih. Indonesia Lestari’ di Shopee, dimana pengguna dapat mengakses koleksi produk perawatan rumah Unilever dan edukasi akan inisiatif ramah lingkungan yang dapat digalangkan dari rumah,” pungkas Putri.

 

FAHRUL ANWAR

Exit mobile version